mimpi saya semalam sungguh mengagetkan...
bagaimana tidak, saya memimpikan mantan saya
mantan jaman kuliah semester 2
mantan yang suka-sukaannya sejak sma kelas 1 tapi baru jadian pas kuliah
mantan pertama yang pacaran jarak jauh
mantan pertama yang membuat saya pacaran lama sekitar 7 bulan murni tanpa putus nyambung
mantan yang akhirnya harus saya lepaskan karena ternyata kami berdua (khususnya saya) tak cukup kuat untuk menahan rindu untuk terus bersama
mantan yang dulu pernah berencana akan menghabiskan masa tua dengan saya di Bandung
mantan yang sampai sekarang pun terkadang saya memikirkannya...
mimpi itu... terasa nyata...
ketika ia datang dan tersenyum dengan khasnya
tatapan matanya yang hangat
dan pelukan kuatnya
jujur... saya masih merindukan pelukan hangatnya
karena saat bersama interaksi ini sangat amat kurang mengingat jarak kami berdua..
tapi itu hanyalah bunga mimpi... yang seharusnya ga perlu saya pikirkan
dia dan saya punya kehidupan yang berbeda
dia sedang menantikan anak pertamanya :)
tapi setidaknya, saya senang bisa mengenal dan bersamanya...
masih inget nggak gimana perasaan-mu pas pertama kali bangun tidur setelah dapet mimpi seperti itu?
ReplyDeletehehehehehe...
di sini ada yg sedang terkenag juga rupanya,hehehe.. :D
ReplyDelete